Portofolio Investasi: Mengenal, Tujuan, Serta Cara Membuat

Portofolio Investasi: Mengenal, Tujuan, Serta Cara Membuat

Ipop My Baby – Portofolio investasi bagi para investor sangatlah penting karena merupakan data dari serangkaian kumpulan aset guna memetakan keuntungan investasi. Ada beberapa aset berharga yang disebut sebagai portofolio investasi. Misalnya seperti obligasi, emas, mata uang asing, saham, properti, uang tunai, tanah, hingga deposito. Untuk diketahui, portofoli terbagi ke dalam dua kategori.

Pertama, ada portofolio strategi yang mana digunakan untuk melakukan pembelian sejumlah aset berharga di mana mendatangkan keuntungan secara jangka panjang. Kemudian, terdapat juga portofolio taktis dengan mencakup pembelian hingga penjualan aset guna pemenuha kebutuhan dana buat jangka pendek. Nah, bagi setiap  investor sendiri tentu mesti membuat yang namanya portofolio investasi guna mengetahui dan memastikan apa saja jenis-jenis aset yang dimiliki.

Dengan demikian, investor bisa mengantisipasi aset apapun bilamana mengalami penurunan secara drastis dikarenakan tidak stabilnya ekonomi global serta meminimalisir kerugian yang mungkin akan dialami. Di sisi lain, portofolio hal yang sangat penting yang bisa membantu investor dalam melakukan diversifikasi guna memperoleh benefit sekalipun beberapa nilai aset mengalami penurunan di pasar global. 

Beragam Jenis Portofolio Investasi Perlu Anda Tahu

Manajemen portofolio investasi merupakan hal yang sangat penting untuk dilakukan sesuai pada kebutuhan investasi itu sendiri. Perlu anda ketahui pula bahwa portofolio sendiri ada beberapa jenisnya yang berbeda. Untuk beberapa jenis-jenis portofolio sendiri antara lain terdiri dari:

Nilai

Jenis portofolio yang pertama ada portofolio nilai yang merupakan jenis paling cocok bagi investor di mana memprioritaskan pengelolaan aset yang sesuai dengan pergerakan nilainya. Dengan demikian, para investor mengaplikasikan strategi pembelian aset ketika harganya rendah serta menjualnya sewaktu harga tengah melambung tinggi guna memperoleh keuntungan secara optimal dan maksimal. 

Uang Masuk (Pendapatan)

Berikutnya ada portofolio pendapatan yang juga menjadi bagian dari portofolio. Berbeda dengan portofolio nilai, portofolio pendapatan ini adalah jenis portofolio yang cocok bagi investor dengan pendapatan yang dividen teratur ataupun dalam kurun waktu tertentu. Dividen sendiri yaitu pembagian benefit / keuntungan dari kepemilikan saham yang pemberiannya berdasarkan periode waktu di mana sebelumnya sudah disepakati. Jika semakin besar saham yang anda miliki, tentu nilai pendapatan yang diperoleh pun akan kian besar. 

Petumbuhan

Untuk jenis portofolio lain-nya yaitu portofolio pertumbuhan. Portofolio yang satu ini berfokus pada peningkatan jumlah keuntungan. Adapun tujuan utama dari portofolio pertumbuhan yakni menumbuhkan aset investasi investor. Jenis portofolio ini umumnya lebih disukai investor karena profil risiko tinggi yang meminimalisir return tinggi. 

Tujuan Utama Portofolio Investasi

Seperti mana yang telah disebutkan sebelumnya bahwa peran portofolio investasi merupakan alat untuk mengelola aset berharga supaya mampu mengantisipasi adanya risiko kerugian. Di sisi lain, portofolio seru tahap awal bagi investor melakukan diversifikasi sehingga investor tak hanya terpaku pada pengucuran dana pada 1 aset saja. 

Misalnya, anda mempunyai aset berharga yakni berupa mata uang asing yang tengah mengalami penurunan secara drastis. Sebaliknya, aset lain seperti contohnya emas yang anda miliki sedang mengalami kenaikan nilai secara drastis. Dengan cara membagi penggunaan dana dari kedua aset tersebut yang berbeda, tentu anda dapat menghindari kerugian ketika adanya penurunan nilai mata uang asing di pasar global. 

Tips Cara Mudah Membuat Portofolio Investasi

Setelah anda cukup memahami berbagai jenis hingga tujuan dari portofolio investasi, tentunya anda juga perlu tahu bagaimana cara membuatnya. Apalagi, ada beberapa hal yang sangat penting untuk dipahami dalam pembuatan investasi itu yang mungkin belum banyak diketahui termasuk oleh sebagian investor. Adapun beberapa tips cara mudah membuat portofolio diantaranya:

Atur alokasi dana

Hal paling penting yang pertama sebelum anda hendak membuat portofolio investasi yakni harus memastikan terlebih dahulu masuknya aliran dana konstan. Alokasi dana sendiri penting untuk diatur usai kebutuhan pokok telah dipenuhi bilamana punya pendapatan bulanan. Selain itu, anda juga perlu memastikan untuk menentukan seperti apa tujuan investasi anda. 

Apabila berinvestasi untuk rencana jangka panjang, ada baiknya bagi anda untuk memilih aset berharga dengan nilai stabil serta cenderung naik. Sebaliknya, apabila berinvestasi guna kebutuhan jangka waktu yang pendek, ada baiknya untuk lebih menentukan aset yang punya tingkatan likuiditas tinggi ataupun dapat dicairkan secara mudah. 

Dengan mengatur alokasi dana yang sesuai berdasarkan dengan rencana investasi anda, tentu akan menciptakan kesinambungan yang lebih baik dalam membuat portofolio investasi. Karena, alokasi dana sendiri akan menjadi penentu pilihan anda berinvestasi baik itu yang berjangka panjang ataupun untuk jangka waktu yang pendek. 

Sesuaikan dengan profil risiko anda

Dari alokasi dana yang sebelumnya telah anda buat, anda sebagai investor yang bijak dan pintar juga perlu memahami profil risikonya sebagai bagian terpenting dalam membuat portofolio investasi. Pasalnya, seorang investor yang berpenghasilan tak bergantung  pada gaji atau pendapatan reguler biasanya cenderung akan berani untuk mengambil risiko kemudian menentukan aset dengan harapan yang high return atau dengan return yang tinggi. Tapi, jika anda investor yang masih pemula, ada baik-nya buat anda untuk lebih memilih aset yang tidak ada risiko. Lebih rendah dengan kenaikan nilai yang stabil guna memperoleh benefit dalam kurun waktu tertentu. 

Menyusun portofolio investasi

Apabila anda telah menentukan alokasi dana serta aset apa saja yang bisa dimasukkan ke dalam portofolio. Dalam pembuatan portofolio investasi, maka anda perlu melakukan penyusunan secara sistematis. Sebab, dalam menyusun portofolio investasi ini sangat penting. Supaya sesuai dengan mekanismenya hingga portofolio bisa dibuat secara rapi dengan tujuan yang jelas. 

Bagi anda para investor pemula, sebaiknya investasi dikelompokkan jadi sebuah obligasi dan juga ekuitas. Sementara itu, ada pun untuk para investor yang telah memiliki cukup banyak pengalaman. Lebih baik investasi dapat dibagi lagi sesuai dengan risk and return agar tersusun dengan baik, jelas, dan juga bisa lebih. 

Lakukan evaluasi

Pada prinsipnya, portofolio investasi merupakan hal yang sifatnya tidak permanen. Artinya, pengelolaan portofolio investasi dapat disesuaikan berdasarkan dengan keadaan maupun keperluan investasi yang sesuai dengan periode waktu yang telah ditentukan. Seandai-nya investasi tak mendatangkan benefit/untung berdasarkan pada suatu periode khusus. Maka anda pun dapat melakukan planning portofolio yang ada di kemudian hari. 

Di samping itu, anda pun juga perlu memperhatikan sejumlah faktor. Misalnya keadaan keuangan, risiko kerugian, atau pun pemenuhan kebutuhan untuk masa depan. Di mana bisa dibantu oleh portofolio investasi. Melakukan evaluasi juga sangat penting dalam membuat portofolio investasi supaya anda bisa mengetahui. Apa saja kekurangannya hingga bisa meminimalisir kerugian, atau pun hal-hal lain yang tidak anda harapkan.